4.01.2015

Kisah Lukmanul Hakim


Alkisah, pada suatu hari Lukman Hakim mengajak anaknya ke pasar dengan menuntun keledai. Di jalan mereka bertemu dengan seseorang. Orang itu mengatakan, “Bodoh sekali bapak dan anak itu, bawa keledai tapi tidak dinaiki, malah dituntun." Mendengar omongan ini, anaknya kemudian naik ke atas punggung keledai.

Di jalan mereka lalu bertemu dengan orang yang lain, orang itu lalu mengatakan, ”Durhaka sekali anak itu, masak bapaknya disuruh jalan kaki, sedangkan dia malah enak-enakan naik keledai”. Mendengar ucapan orang kedua, anaknya langsung turun, dan menyuruh bapaknya (Lukman Hakim) untuk naik ke atas keledai.

Di tengah perjalanan, kembali mereka bertemu dengan seseorang yang lain, sebagaimana kedua orang sebelumnya, orang ketiga ini juga mengomentari, “Bagaimana Bapak ini, tega sekali naik keledai sendiri, sedangkan anaknya disuruh jalan kaki."

Tidak tahan mendengar komentar ini, anaknya lalu naik ke punggung keledai. Jadilah mereka berdua naik keledai berjalan ke arah pasar. Seperti sebelumnya, di tengah jalan mereka bertemu dengan orang keempat, orang ini lalu berkata “Tega-teganya bapak dan anak itu, keledai kecil seperti malah dinaikin berdua.”

Anaknya langsung turun, kemudian berlari dan kembali lagi dengan membawa kayu dan seutas tali. Keledai itu lalu diikat dan dipikul oleh mereka berdua. Akhirnya mereka sampai di pasar, ternyata ketika dijual keledainya tidak laku, karena tidak ada orang yang mau membeli keledai yang lemah. Sang anak kemudian bertanya kepada Lukman Hakim. “Bapak kan ahli hikmah, yang sering dimintai solusi oleh masyarakat, bagaimana ini yang terjadi dengan kita sekarang?”

Kemudian Lukman berkata kepada anaknya, “Wahai anakku, janganlah engkau mengikuti pendapat orang lain yang tidak lain hanyalah mengikuti persangkaan mereka belaka.”

Kemudian dilanjutkannya dengan mengutip kata-kata Ali bin Abu Tholib, ”Dan janganlah engkau mencari kebenaran (al-haqq) dari makhluk, tetapi temukanlah kebenaran (al-haqq) yang dari Rabb terlebih dahulu baru kemudian engkau tentukan siapa-siapa yang barada di sana.”

Dari kisah ini, Lukman mengajarkan hikmah pada anaknya mengenai bagaimana seharusnya mengambil keputusan dan bagaimana bersikap atas keputusan yang telah diambil.

Kepada anaknya Lukman mengatakan ”Wahai anakku, sesungguhnya tiada terlepas seseorang itu dari percakapan manusia. Maka orang-orang berakal tiadalah dia mengambil pertimbangan melainkan kepada Allah SWT saja. Barang siapa mengenal kebenaran, itulah yang harus menjadi pertimbangannya.”


Hikmah:
Menjadikan Allah sebagai satu-satunya pertimbangan sesungguhnya membuat jiwa tenang dan jauh dari kebimbangan. Hanya Allah yang kuasa atas baik dan buruk, bahagia dan bencana, sulit dan mudah, maupun tenang dan gelisah.

Hikmah lain yang terkandung, teruskanlah bekerja demi kepentingan mulia. Jangan hiraukan celaan dan tanggapan-tanggapan jelek orang lain, tapi maafkanlah mereka. Karena tidak ada jalan untuk memuaskan mereka semua.

Ingatlah, kebenaran datangnya dari Allah. Kebenaran bukan diukur oleh banyaknya orang yang mendukung atau kekuatan yang mempertahankannya. Kebenaran tetaplah kebenaran walaupun yang menerima hanya seorang saja.



This is a familiar story with rewritten version.
Dresden, 2 April 2015
The picture is taken from this.

3 komentar:

  1. Balasan
    1. Dian, blognya Dian mana? Sini biar aku kunjungi :)
      Belum tau ni Yan pulangnya kapan. :D

      Hapus
  2. Casino in Vegas, NV Jobs - DRM CD
    Casino in Vegas, NV Jobs We have 서귀포 출장안마 1 안산 출장마사지 Casino in Las Vegas, NV jobs available on Phone. The 부천 출장안마 casino 경산 출장안마 has one of 춘천 출장안마 the best casino and slot machines in the

    BalasHapus